Tapsel.WahanaNews.co, Madina - Kesebelasan Anduring FC Singengu berhasil mengalahkan lawannya pada pertandingan final Turnamen Piala NNB Cup I Kotanopan. Setelah bermain imbang 0-0, mereka berhasil memenangkan adu finalti dengan skor akhir 4-2. Pertandingan ini berlangsung di Lapangan Manja Pasar Kotanopan Kecamatan Kotanopan, Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara pada hari Minggu, 4 Februari 2024.
Wasit yang memimpin pertandingan kali ini adalah enam orang, yaitu Muhammad Ali Nasution, Panyusunan Nasution, Muklis Nasution, Rahmad, Sulaiman, dan Fauzi. Pertandingan dimulai dengan tanda babak pertama.
Baca Juga:
Prestasi Gemilang di O2SN 2024: SD/MI Lembah Sorik Marapai Raih Juara Dua
Kedua tim saling menyerang dan menunjukkan keahlian mereka masing-masing selama babak pertama sehingga pertandingan berakhir imbang 0-0. Pada babak kedua, Kesebelasan Manja Kotanopan melancarkan serangan kepada Kifer Kesebelasan Anduring FC, namun kiper mereka sangat tangguh dan sigap untuk tidak kebobolan. Begitu juga dengan Manja, dengan berakhirnya pertandingan maka kedua kesebelasan sama-sama imbang di Turnamen NNB Cup I Kotanopan.
Panitia Turnamen NNB Cup I Kotanopan, Oji Ismail, mengatakan pada Wahananews co bahwa ini adalah ajang sepakbola yang sukses, aman, dan lancar. Kedua kesebelasan dan penonton sangat sportif, dan mereka melihat antusiasme yang tinggi dari para pecinta sepak bola di Mandailing Julu.
"Semoga adek-adek kami NNB Cup II Kotanopan nantinya menjadi contoh bagi mereka atas suksesnya turnamen ini, juga buat pengurus NNB desa-desa yang lain, khususnya yang ada di Kabupaten Mandailing Natal," ucap Oji.
Baca Juga:
Tim Panyabungan III Raih Juara Bupati Cup II Madina Usai Taklukkan Danger FC
Wakil Bupati Madina, Atika Azmi Utammi Nasution, juga menyampaikan bahwa olahraga Sepak Bola ini adalah ajang silaturrahmi terutama untuk Pemuda Desa atau Ujung Tonggak Desa. Oleh karena itu, dia berharap agar turnamen ini dapat menjadi momen penting demi terjalinnya persatuan dan kesatuan antar desa.
Acara penutupan Turnamen NNB Cup I Kotaopan juga dihadiri oleh Wakil Bupati Madina, anggota DPRD Prov Ahmad Rayhan Nasution , anggota DPRD Muhammad Rizki, kapolsek Kotanopan, dan tamu undangan lainnya.
[Redaktur : Hadi Kurniawan]