WahanaNews-Tapsel | Apa iya ada suku mirip Batak di India? Mungkin terdengar aneh dan banyak yang kurang meyakini dengan kebenarannya, jika ternyata di India memang terdapat budaya, bahasa, cara hidup, bahkan hingga pakaian tradisional yang benar-benar menyerupai salah satu suku yang ada di Indonesia, yakni Batak.
Tidak banyak yang tahu, jika ternyata ada banyak cerita menarik tentang asal-usul orang Batak.
Baca Juga:
Arnod Sihite Dilantik Ketua Umum PTSBS Periode 2024-2029: Ini Daftar Lengkap Pengurusnya
Di mana, ada sebagian yang mengatakan jika dahulu ternyata orang Batak itu berasal dari India alias dari daerah Timur Laut India.
Namun sayang, ternyata cerita tersebut hanya sebatas anggapan saja. Hingga kini tidak ada penelitian lebih lanjut yang membahas kebenaran cerita tersebut.
Banyak yang menyanggah cerita tersebut, lantaran kebanyakan peneliti bahkan sebagian orang Batak sendiri meyakini, bahwa orang Batak berasal dari Yunnan di China Selatan.
Baca Juga:
Arnod Sihite Resmi Pimpin Parsadaan Toga Sihite Boru Sedunia, Fokus Lestarikan Budaya Batak pada Generasi Muda
Selain itu ada juga teori yang mengatakan jika orang Batak berasal dari daerah Formosa atau Burma.
Meskipun hanya sebatas cerita, namun tidak ada salahnya jika kita melihat beberapa kemiripan suku Batak yang bisa kita bisa temukan di India dan ternyata juga memiliki ras Mongoloid.
Suku khas Sumatera ini memiliki banyak tradisi unik yang bisa membedakannya dengan suku lain.