WahanaNews-Tapsel | Gunung Tua, Aqmal Soleh Tanjung selaku Ketua DPD Partai Gelombang Rakyat Kabupaten Padang lawas utara undang pengurus Kecamatan untuk makan siang bersama di Sekretariat DPD jalan Merdeka lingkungan I kota Gunung Tua kabupaten Padang lawas utara, Senin (01-05-2023).
Selain makan siang bersama, agenda Partai Gelora hari ini sekaligus konsolidasi partai dan sosialisasi pendaftaran bacaleg ke pengurus Kecamatan se Kabupaten Padang lawas Utara.
Baca Juga:
Penyerahan kunci rumah dan Perlombaan Perayaan HUT Kemerdekaan RI Ke-79 di Perumahan TWP - AD Mendalo Residence
Ketika Wahananews-Tapsel mewawancarai Ahyar Abadi Harahap Ketua Bidang Bapilu Partai Gelora Padang lawas Utara mengatakan, pihaknya menjalin silaturahmi yang berketapatan di hari buruh.
"Ini pas lagi hari buruh (mayday) jadi mejalin silaturahmi dengan para pengurus kecamatan," ujarnya.
Lagi pula sambungnya, momennya masih Lebaran, sekaligus Halal bi Halal Partai Gelora Kabupaten Padang Lawas Utara.
Baca Juga:
Konsolidasi Partai Gelora Kota Bekasi Siap Menangkan Tri Adhianto di Pilkada 2024
Turut hadir dalam pertemuan tersebut N Pandapotan Siahaan selaku sekretaris DPD Partai Gelora Kabupaten Padang Lawas Utara menyampaikan persyaratan dan aturan pendaftaran Bacaleg kabupaten/kota dan Provinsi.
'Pendaftaran akan dimulai tanggal 01-14 Mei 2023 secara online oleh Sekretariat DPD dan hasilnya akan diantar langsung oleh ketua dan Sekretaris ke KPU Kabupaten Padang Lawas Utara," pungkasnya. [Hk]