WahanaNews.co, Tapsel - Akibat Pandemi Covid 19 yang melanda negara-negara secara nasional kemarin hampir seluruh aktivitas tertunda, termasuk kongres Askab PSSI di Sumatera Utara, diantaranya Askab PSSI Kabupaten Mandailing Natal yang hampir 3 tahun masih dikomandoi PLT Prof Dr Fidhel Ganis Siregar.
Saat pantauan di lapangan Kabupaten Mandailing Natal begitu antusiasnya masyarakat melaksanakan kegiatan turnamen sepak bola, sementara induk kepengurusan Askabnya yang belum jelas akibat pandemi covid 19.
Baca Juga:
Amerika Serikat Terancam Kehabisan Dana untuk Bantu Ukraina Perangi Invasi Rusia
Salah satu anggota panitia turnamen yang sedang bergulir bernama Sulaeman mengatakan selama ini memang Askab PSSI Madina fakum.
"Kami tidak mengetahui kejelasan dari salah satu induk persepak bolaan, dan kami fokusnya ke Koni Madina saat ini," katanya.
Begitu Wahananews-Tapsel wawancara kepada salah satu Pengusaha Muda, Tokoh Sepak Bola, pernah menjabat sebagai manager Club Madina Jaya FC dan Mandailing Raya bernama Nilwan Sani Matondang SE, mengapresiasi atas antusias masyarakat Madina soal sepak bola.
Baca Juga:
Imron Fadhil Syam: Haram Politik Uang di Kongres HMI, Alumni tidak Memihak Siapa pun
"Terus terang saya apresiasi atas antusiasnya masyarakat Madina dalam hal sepak bola, saya pribadi siap maju calon Askab PSSI Madina kedepan dan siap berkolaborasi dengan KONI Madinadengan dukungan beberapa club/team hasil verifikasi Asprov PSSI Sumut," tandasnya.
[Redaktur : Hadi Kurniawan]