Tapsel.WahanaNews.co, Madina - Yayasan Putera-Puteri Madina menunjukkan kepedulian kepada masyarakat dengan membagikan takjil gratis berupa kurma kue tradisional dan minuman segar di jalan Willem Iskander persimpangan empat Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara, pada Jumat (29/3/2024). Yayasan Putra-Puteri Madina yang dipimpin oleh Ketua Umum Yayasan Putra-Puteri Madina, Nur Asliah, S.H, Alumni Putera-Puteri Madina, Pengurus, serta Finalis Putera-Puteri Madina 2024, berusaha menyebar kebaikan di bulan Ramadan dengan memvagikan takjil kepada pengendara serta warga yang melintas di sekitar lokasi tersebut.
Banyak yang merespons positif pembagian takjil tersebut, dan para pengendara yang melintas pun antusias dan menyempatkan diri untuk mengambil takjil gratis yang disediakan oleh Yayasan Putera-Puteri Madina. Para warga yang melintas dengan berjalan kaki pun tidak ketinggalan untuk mendapatkan takjil gratis ini. Ahmad, salah satu pengendara, mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Yayasan Putera-Puteri Madina.
Baca Juga:
Pengakuan Ibu Anak 2 Tahun yang Ditendang dan Ditusuk di Daycare Depok
"Saya berharap bahwa kegiatan ini dapat terus dilaksanakan pada periode yang akan datang," ujarnya.
Koordinator tim pembagian takjil tahun ini berasal dari finalis Putera-Puteri Madina Tahun 2024, Nurul Ain Hayati Rangkuti yang merupakan siswa dari MAN 1 Mandailing Natal. Menurutnya, pembagian takjil di bulan Ramadan merupakan sebuah bentuk kepedulian dari Yayasan Putera-Puteri Madina kepada sesama dan sebagai sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain. Dia berharap pembagian takjil ini dapat menjadi momentum bagi semua orang untuk meningkatkan amal ibadah kepada Allah SWT, salah satunya dengan saling berbagi kepada warga yang berpuasa di bulan yang suci ini.
Keberadaan Yayasan Putera-Puteri Madina sangat penting bagi masyarakat sekitar, dan salah satu pengurus yaitu Nur Ainun, Batubara mengapresiasi positif kegiatan yang dilakukan serta dapat membentuk warga masyarakat yang seharian penuh berpuasa untuk menikmati berbuka.
Baca Juga:
Semut Merah Dibalik Suksesi Program Adiwiyata Agincourt Resources
Melalui program aksi bagi-bagi takjil tersebut, Nisa Aprilia Lubis, S.E dan Dodi Azizi Lubis, S.E juga mengajak masyarakat untuk menyaksikan kegiatan Grand Final yang dilaksanakan oleh Yayasan Putera-Puteri Madina setelah bulan Ramadan usai. Terlepas dari kekurangan dalam setiap tahap pelaksanaannya, harapannya masyarakat dapat ikut serta menyaksikan acara yang diselenggarakan oleh Yayasan Putera-Puteri Mancailing Natal.
[Redaktur : Hadi Kurniawan]