TAPSEL.WAHANANEWS.CO, Panyabungan- Bupati Mandailing Natal (Madina) HM.Jafar Sukhairi Nasution yang juga pembina Yayasan Al-Barokah menyalurkan bantuan sembako kepada 650 anak yatim di Kel.Panyabungan II Kec.Panyabungan, jum'at ( 28/02/2025 ).
Bantuan yang disalurkan Bupati Madina berupa beras, Gula Pasir, Susu, Sirup, dan daging sapi, serta santunan uang, penyaluran bantuan ini merupakan kegiatan rutin bagi yayasan Al-Barokah setiap tahunnya menjelang bulan Ramadhan.
Baca Juga:
Bupati Madina Gelar Resepsi Pernikahan Putra Pertamanya
Bupati Madina HM.Jafar Sukhairi Nasution usai menyerahkan bantuan secara simbolis menyampaikan," kegiatan ini merupakan kegiatan rutin bagi yayasan Al-Barokah setiap tahunnya," kata Bupati.
" Ada 650 anak yatim yang mendapatkan santunan dari yayasan Al-Barokah untuk tahun ini, ada dua ekor sapi yang kita potong untuk dibagikan kepada 650 anak yatim," katanya.
Daging yang di bagikan menjadi sebuah semangat dan menjadi keberkahan bagi yayasan Al- Barokah, dan bupati juga berjanji akan menjadi bagian dari anak yatim di Kabupaten Madina, dan kegiatan seperti ini akan berlanjut.
Baca Juga:
Bupati Madina Mendarat di Bandara AHN: Mimpi Jadi Nyata
Bupati juga mengajak anak yatim dan seluruh masyarakat Madina untuk melaksanakan ibadah puasa dengan penuh.
Disamping itu Bupati Madina juga mengajak kepada masyarakat dibulan Ramadhan ini untuk meramaikan masjid, sholat Tarawih, Tadarusan, dan menjalankan ibadah puasa dengan penuh sehingga keberkahan bagi kabupaten Madina ini terwujud.
"Ramaikanlah Masjid-masjid dengan melaksanakan shalat Tarawih, tadarusan dan tunaikan ibadah puasa dengan penuh," pinta Sukhairi.
[Redaktur: Muklis]