Tapsel.WahanaNews.co, Madina - Menyambut PRA-HANI 2024, Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Mandailing Natal mengadakan kegiatan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis bagi warga di Desa Tebing Tinggi, Padang Laru, dan Desa Sipangkal, Kecamatan Panyabungan Timur, Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara, pada hari Jumat, 14 Juni 2024.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya BNNK Mandailing Natal dalam mencegah dan memberantas penyalahgunaan serta peredaran gelap narkoba, sejalan dengan visi Indonesia Bersinar.
Baca Juga:
Kasus Dugaan Penggelapan Rp6,9 Miliar, Tiko Suami BCL Kembali Diperiksa Polisi
Pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis ini dilaksanakan dalam kerangka PRA-HANI 2024, bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Mandailing Natal.
"Alhamdulillah, hari ini kita dapat menyelenggarakan pemeriksaan kesehatan tanpa biaya bagi warga di tiga desa di Kecamatan Panyabungan Timur," ujar Kepala BNNK AKBP H. Eddy Mashuri Nasution.
Ia juga menambahkan bahwa masih terdapat banyak warga yang belum mendapatkan akses layanan kesehatan yang memadai, dikarenakan berbagai faktor seperti jarak yang jauh, keterbatasan ekonomi, dan ketiadaan BPJS. Oleh karena itu, BNNK Mandailing Natal mengambil inisiatif untuk proaktif menyediakan layanan kesehatan gratis bagi masyarakat.
Baca Juga:
Kasus Plagiarisme, Sejumlah Akademisi Berakhir Gelarnya Dicabut
"Saat ini, layanan tersebut telah mencapai tiga desa, yaitu Tebing Tinggi, Padang Laru, dan Desa Sipangkal. Harapannya, lebih banyak lagi instansi yang akan turut serta memberikan layanan kesehatan serupa, mengingat antusiasme masyarakat yang hadir untuk berobat," ungkapnya.
Dokter dari BNN dan Dinas Kesehatan Mandailing Natal turut serta dalam penyelenggaraan pengobatan gratis ini.
Hadir juga dalam acara tersebut AKBP H. Eddy Mashuri Nasution, SH, MH, Kepala Desa Tebing Tinggi, tokoh adat, tokoh agama, serta undangan lainnya.