WahanaNews-Tapsel | Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menyatakan bahwa PLN siap siaga apabila terjadi gangguan di momen mudik dan libur hari raya Idulfitri 1443 H.
Masyarakat bisa melaporkan lewat PLN Mobile jika terjadi gangguan kelistrikan.
Baca Juga:
Era Energi Terbarukan, ALPERKLINAS: Transisi Energi Harus Didukung Semua Pihak
"PLN Mobile kini sudah menjadi SuperApp. Kami mempelajari pengalaman dari aplikasi lama mengenai pelayanan yang dinilai lambat karena semuanya serba manual, kami evaluasi, dan sekarang semuanya serba digital, sehingga lebih cepat," ujar Darmawan dalam konferensi pers di Jakarta, Minggu (1/5/2022).
Dia menyebutkan, dengan digitalisasi dan pembaharuan sistem tersebut proses bisnis pelayanan pelanggan yang semula administrasinya ruwet kini menjadi lebih sederhana dan mudah.
Rating Google Play Store juga memuaskan dibandingkan aplikasi lama.
Baca Juga:
Urgensi Krisis Iklim, ALPERKLINAS Apresiasi Keseriusan Pemerintah Wujudkan Transisi Energi Bersih
Sesuai lapaoran, aplikasi PLN yang lama dinilai tidak menarik, bahkan hanya mendapatkan rating 2,8 di Google Play Store.
Namun kini dengan transformasi yang sudah kami lakukan, ratingnya sudah mencapai 4,8 karena pelayanan menjadi lebih cepat, sederhana, dan didukung respon yang cepat dari personel PLN.
"Ayo download PLN Mobile. Dengan satu aplikasi ini sudah bisa dapatkan semua layanan dalam satu genggaman, agar kami bisa melayani pelanggan dengan lebih baik lagi. Bagi yang hendak bermudik, harap sudah memeriksa listrik di rumah supaya aman," pungkas Darmawan. [dny]