"Kita patut bersyukur atas capaian ini. DPPKB tidak bisa bekerja sendiri, kami terus memohon kepada seluruh stakeholder yang terkait untuk bekerja keras agar target mencapai angka prevelensi secara nasional yakni 14 persen. Pemkab Madina optimis bisa mencapai angka tersebut," katanya, Selasa (24/12/2024).
Selian itu, Elfi Maryanni mengajak seluruh petugas di lapangan agar tetap memantau kondisi masyarakat. Dia tak mau anggotanya lalai dalam bertugas sehingga target yang akan dicapai tidak maksimal.
Baca Juga:
Nelson Pomalingo: Pilkada 2024 di Gorontalo Akan Berlangsung Lancar
"Garda terdepan dalam mencapai angka 14 persen ini ada pada petugas di lapangan. Untuk DPPKB sendiri saya minta petugas harus benar-benar menjalankan tugas sesuai dengan tupoksinya," terangnya.
[Redaktur : Hadi Kurniawan]