Tapsel.Wahananews.co, Madina - Dinas Pariwisata menggandeng Yayasan Putra Putri Madina, menggelar Fashion Show bertema sustainable fashion through Local Wisdom dalam memperingati hari Kemerdekaan republic Indonesia yang ke 78, Kamis (17/8/2023).
Kegiatan ini di adakan pada EXPO ekonomi kreatif, menampilkan Putri Pendidikan Mandailing Natal Liana Hutagalung dan Putri Sporty Mandailing Natal Nur Hakimah Lubis.
Baca Juga:
Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Tapanuli Tengah Bersihkan Sampah di Onan Hajoran
Tema ini di pilih karena Pembina Yayasan Putra – Putri Madina, Dina Syarifah Nasution, percaya local wisdom akan menjadi satu masa depan industri mode di dunia. Itu menjadi salah satu alasan mengapa Yayasan Putra - Putri Mandailing Natal begitu tertarik untuk mengembangkan inovasi terhadap aneka kain tradisional yaitu ulos dan menjadikannya jembatan untuk berkreasi pada hijab.
"Seperti kita ketahui Ulos telah ditetapkan sebagai Warisan Budaya Indonesia, tanggal 17 Oktober ditetapkan menjadi Hari Ulos Nasional. Maka dari itu sebagai Putri Mandailing Natal harus berperan serta melestarikan ulos dan mengenalkan ulos agar lebih mendunia," ujarnya.
Ulos dilestarikan lewat tradisi, dimanfaatkan dengan cara terbaik, menempatkannya pada tempat teristimewa, terhormat yaitu Kepala, Yayasan Putra - Putri Mandailing Natal mendesain Ulos menjadi Hijab, dan Ulos siap mendunia dengan UNESCO sebagai sebagai World Intangible Cultural Heritage.
Baca Juga:
Pertanyakan Transparansi Dana Desa, Warga Datangi Kantor Dinas PMD Tapteng
Pada fashion show tema Sustainable fashion through local wisdom ini juga memukau penonton, yang semakin menarik ketika Nurhakimah lubis dan Liana hutagalung membawakan sortali mandailing dan Bulang Manuk.
[Redaktur : Hadi Kurniawan]