TAPSEL.WAHANANEWS.CO, Panyabungan- Pemilihan Putra-Putri MADINA 2025 yang diselenggarakan oleh Yayasan Putra-Putri MADINA, bekerja sama dengan Dinas Pariwisata dan Dinas Perdagangan Mandailing Natal, berlangsung sukses dan penuh semangat. Acara puncak yang digelar di lapangan parkir Pasar Baru Panyabungan ini menjadi magnet perhatian masyarakat Mandailing Natal. Minggu (27/4/2025).
Ajang bergengsi ini diikuti oleh kandidat-kandidat terbaik dari seluruh kecamatan di Mandailing Natal. Proses seleksi dilakukan secara ketat, dimulai dari tahapan pra-karantina, karantina intensif, hingga grand final pada hari ini.
Baca Juga:
Beban Terlalu Berat, Pakar: Pilpres dan Pilkada Jangan Digelar Bersamaan
Penilaian peserta berdasarkan kepribadian, wawasan budaya, pariwisata daerah, public speaking, hingga sikap dan keterampilan sosial.
Dalam malam final yang spektakuler tersebut, dewan juri akhirnya menetapkan para pemenang sebagai berikut:
• Putra MADINA 2025: Yeheskiel Steny Pane dari Kecamatan Sinunukan.
• Putri MADINA 2025: Azizah Fris Khoirunnisa dari Kecamatan Siabu
• Runner Up 1 Putra: Syaidina Bihamdika Yuro dari Kecamatan Muara Batanggadis.
• Runner Up 1 Putri: Afiyatun Nisa dari Kecamatan Panyabungan.
• Putra Pariwisata: Muhammad Rangga Nito dari Kecamatan Panyabungan.
• Putri Pariwisata: Dea Tika Awanda dari Kecamatan Sinunukan.
• Putra Ekowisata: Muhammad Royhan dari Kecamatan Panyabungan.
• Putri Ekowisata: Firsty Quita Adhsi dari Kecamatan Siabu.
Ketua Yayasan Putra-Putri MADINA, Nur Asliah, S.H dalam sambutannya menyampaikan rasa bangga atas antusiasme dan kualitas para peserta. "Mereka adalah representasi generasi muda Mandailing Natal yang cerdas, berbudaya, dan siap menjadi duta daerah di berbagai ajang," ujarnya.
Baca Juga:
Berikut Sejarah Pilkada Serentak di Indonesia
Kepala Dinas Pariwisata Mandailing Natal, Syukur Sori pada Nasution juga mengapresiasi kegiatan ini. Menurutnya, ajang Putra-Putri MADINA tidak hanya mencari sosok berprestasi, tapi juga membentuk duta pariwisata yang mampu mempromosikan potensi Mandailing Natal di tingkat nasional bahkan internasional.
Dengan suksesnya Pemilihan Putra-Putri MADINA 2025, diharapkan para pemenang dapat membawa nama baik Mandailing Natal sekaligus menginspirasi generasi muda lainnya untuk mencintai budaya dan daerah asal mereka.
[Redaktur: Muklis]