Menurutnya, jika stadion Horas dikembalikan ke fungsinya sebagai pusat olahraga, tentunya akan bisa menggelar sejumlah turnament yang dapat menjadi tontonan maupun hiburan bagi pecandu sepakbola.
"Pemko memperoleh PAD dari penjualan tiket, para pedagang kecil bisa memperoleh pendapatan dari penonton. Pokoknya, selain adanya 'multipler efect' secara ekonomi, juga menjadi hiburan bagi warga," beber alumni salah satu PTN ternama di Sumut ini.
Baca Juga:
Penetapan Ketua PN Tarutung: Permohonan Eksekusi Ditolak, Dinyatakan Non-Eksekutabel
Saat dikonfirmasi, Kepala Bappeda Kota Sibolga, Junaidi Tanjung, membenarkan rencana pengalihfungsian stadion Horas menjadi alun-alun.
"Rencananya Stadion Horas akan dialihfungsikan menjadi alun-alun," jawab Junaidi Tanjung, melalui aplikasi WhatsApp. [hk]