WahanaNews-Tapsel | Tiga penderita akut di Mandailing Natal dilaporkan dalam satu hari, agar segera ditangani dalam kondisi menyedihkan,
Salah satunya, petani atau pekebun warga Desa Gading Bain, Kecamatan Kotanopan, Kabupaten Mandailing Natal, mananggungkan penderitaan istri dua anak ini, enam bulan tidak berobat karena ketiadaan biaya.
Baca Juga:
Viral Lantaran Ngaku Tak Takut Istri, Kades Ini Akhirnya Klarifikasi: Kami Takut, Bu...
Namanya Sawiyah, 40, mengidap penyakit sirosis hepatitis, dalam kondisi sangat lemah, perut membesar. Sekarang sedang ditangani di RSUD Panyabungan, setelah masuk IGD, Minggu (4/6/2023) sekira pukul 22.00.
Informasi diperoleh, sirosis hati adalah kondisi di mana organ hati dipenuhi jaringan parut, sehingga tidak dapat berfungsi dengan normal.
Sebelumnya, begitu mendengar kondisi warga Desa Gading Bain, Kotanopan, Bupati Madina HM Jafar Sukhairi Nasution langsung diperintahkan segera dibawa ke rumah sakit untuk penanganan secepatnya, semaksimal mungkin.
Baca Juga:
Kasus Sertifikat Laut Bekasi, Kades Berperan Mencari Pembeli
Kepada Wahananews-Tapsel, Minggu (5/6), Camat Kotanopan Pangeran Hidayat menjelaskan, dia baru tahu kondisi Sawiyah dalam kondisi perut membesar, malah belakangan diketahui warga sudah mengidap penyakit ini sejak tiga tahun lalu.
Informasi diterima Camat Kotanopan, Sawiyah diobati secara berkala. "Kan, pake BPJS. Persoalannya, biaya hidup pendamping yang harus ditalangi, dan saya dengar ada bantuan," ujar camat.
Tapi, Pangeran Hidayat sebagai Camat Kotanopan, mengakui merasa bersalah tidak memaksimalkan pengobatan warga. Dia malah kaget melihat kondisi Sawiyah dalam kondisi seperti itu sudah menderita tiga tahun.