Wahananews Tapsel | Tiga anak perempuan warga desa parbangunan Kecamatan Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal, diketahui tenggelam pada pagi menjelang siang di sekitar bendungan irigasi Batang gadis, Kamis (01/6/2023).
Informasi yang dihimpun ketiga Anak tersebut yang diketahui berinisial W (10) dan N (9) keduanya meninggal dunia sementara temannya berinisial NA berhasil diselamatkan warga saat tenggelam di bendungan irigasi batang gadis.
Baca Juga:
Polres Subulussalam Evakuasi Penemuan Mayat Wanita Hanyut di Sungai Lae Souraya Sultan Daulat
Peristiwa hanyut nya para bocah tersebut sempat diumumkan di masjid Kelurahan Dalan Lidang agar warga ikut membantu pencarian tiga anak tenggelam tersebut.
Setelah dilakukan pencarian tim gabungan terdiri dari TNI, Polisi, Basarnas, BPBD serta kalangan masyarakat, akhirnya berhasil menemukan berinisial W, dengan kondisi sudah meninggal dunia.Korban tenggelam dinyatakan 1 selamat dan 2 orang meninggal.
” 1 selamat, 2 Meninggal dan baru saja ditemukan pukul 13.01 Wib,” ujar Ka.BPBD Madina Mukhsin Nasution, disekitar Irigasi Batang Gadis Panyabungan.
Baca Juga:
5 Hari Hilang Pasca Hanyut, Pendulang Emas di Dairi Ditemukan Tewas
"Bocah berinisial N petama ditemukan, tidak begitu lama setelah tenggelam dan W sekitar pukul 12.10 Wib ditemukan dipusaran bendungan irigasi dan dilarikan ke RSUD dan meninggal dunia," imbuhnya.
Berselang kurang lebih satu jam kemudian sekitar pukul 13.00 Wib, berinisial W ditemukan Tim dalam keadaan Meninggal Dunia juga dan dilarikan Ke RSU, Sampai berita diterbitkan 2 korban tersebut sudah di antarkan ke rumah duka di desa parbangunan kecamatan panyabungan.
"Korban sudah ditemukan 2 orang meninggal setelah dilarikan ke RSUD dan sudah diantarkan ke rumah duka," ujar Kepala BPBD Mukhsin Nasution. [Hk]