WahanaNews-Tapsel | Tim catur Desa Simanasor, Kecamatan Sibabangun, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), menjuarai kejuaraan catur beregu 'Bakhtiar Ahmad Sibarani Cup 2022' tingkat Kecamatan Sibabangun, yang dilaksanakan, Rabu (13/7/2022).
Dalam grand final, Simanosor mengalahkan Anggoli 2 dengan skor 2 - 0. Bermain di meja I, kapten tim Simanosor, Hotma Harahap berhadapan dengan kapten tim Anggoli 2, Oloan Pasaribu. Hotma yang memegang buah putih memulai permainan dengan pembukaan Ruy Lopez, yang dibalas dengan Sicilian Defense oleh Oloan Pasaribu.
Baca Juga:
Polres Asahan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Toba 2024
Pada langkah 23, Oloan Pasaribu melakukan langkah blunder. Hotma langsung memanfaatkan kesalahan Oloan dengan menggeser bidak C4 ke C5. Langkah yang sangat efektif ini memaksa Oloan mengorbankan satu
peluncur.
Unggul satu perwira, Hotma langsung melakukan serangan-serangan efektif yang memaksa Oloan bertahan. Berharap remis, Oloan menyerah pada langkah 39. Simanosor unggul 1 - 0.
Beralih ke meja dua, Simanosor yang diwakili Lambok Marbun berhadapan dengan Adi S Hutagalung. Tidak butuh lama, Lambok yang memulai pertandingan lewat pembukaan Scandinavian Defense, berhasil meredam Adi S Hutagalung yang memulai pertandingan lewat pembukaan Ruy Lopez.
Baca Juga:
Antisipasi Kecanduan Gadget di Kalangan Pelajar, Babinsa Turun ke Sekolah
Pada lngkah 35 terjadi pertukaran ster.
Unggul jumlah bidak, Lambok langsung menggerakkan bidak-bidaknya menuju promosi. Tidak bisa menghempang, Adi menyerah pada langkah ke 47. Simanosor unggul 2 - 0 dan menjadi juara.
Dengan kemenangan ini, tim Simanosor berhasil menjadi yang terbaik dari 14 tim yang mengikuti kejuaraan. Keluar sebagai juara, tim Simanosor memperoleh uang pembinaan dari Camat Sibabangun.
Disamping itu, tim Simanosor juga akan mewakili Kecamatan Sibabangun berlaga pada turnamen catur beregu 'Bakhtiar Ahmad Sibarani Cup' tingkat Kabupaten Tapanuli Tengah. Dua slot terakhir yang akan mewakili Kecamatan Sibabangun yakni tim Anggoli 2 dan Anggoli 3.